Sunday, September 10, 2017

Cirrhilabrus exquisitus

Labridae
Exquisite wrasse / Exquisite wrasse 
Cirrhilabrus exquisitus
Panjang maksimum : 11cm
Persebaran : Dikenal dari Kepulauan Mentawai. Juga tercatat dari Pulau Weh, Sumatera.
Bahaya terhadap manusia : Tidak berbahaya
Penggunaan komersil : Akuarium (komersil)
Status konservasi : Least Concern (LC)

Hidup di atas daerah rendah berbatu dimana terdapat arus; juga pada pinggiran terumbu pada kedalaman 5 hingga 30m. Seringkali ditemukan dalam kelompok yang cukup besar, dimana kelompok ikan ini akan mencari makanan bersama pada zooplankton beberapa meter di atas dasar laut. Ikan jantan seringkali memamerkan diri sendiri kepada sesama. Dilaporkan telah berasosiasi dengan fungi Heliofungia actiniformis.

Ikan ini memiliki pola dan warna tubuh yang bervariasi, pola rumit yang menyolok ditampilkan oleh ikan jantan yang terdiri dari sirip berwarna kekuningan terang hingga merah terang dan garis-garis neon biru pada kepala dan bagian tengah posterior tubuh. Ikan jantan yang sedang tidak mencari pasangan berwarna kehijauan, seringkali dengan bintik hitam pada dekat sirip ekornya. Ikan muda dan ikan betina terutama merah dengan bintik hitam pada dekat sirip ekor dan bintik putih pada ujung moncong.

No comments:

Post a Comment